Shop Via Our Official Marketplace | Get Up to 50% Off
elora

Berbagai 5 Manfaat Alga Merah Untuk Kesehatan

Digital Marketing

17 Mar 2023

min read

manfaat alga merah

Beberapa orang mugkin jarang mendengar tumbuhan laut yang bernama alga merah. Hal tersebut cukup wajar mengingat tumbuhan satu ini lebih disukai oleh vegetarian maupun para pecinta makanan sehat. Sebab, alga merah ini memang memiliki banyak manfaat khususnya berhubungan dengan kesehatan manusia.

Mengenal Tanaman Alga Merah

Alga merah adalah salah satu jenis organisme fotosintetik yang termasuk dalam kelompok Rhodophyta. Alga merah sering ditemukan pada berbagai habitat air, baik air laut maupun air tawar. Karakteristik unik dari alga merah ini adalah pigmen merah yang dimilikinya, yaitu phycobilin dan memberikan warna merah pada alga tersebut.

Faktanya Alga merah memiliki peran penting dalam ekosistem laut, terutama dalam membentuk ekosistem terumbu karang. Alga merah ini dapat tumbuh dalam kondisi lingkungan yang ekstrem, seperti di daerah yang memiliki kadar garam dan suhu tinggi. Hal ini membuat alga merah menjadi spesies yang penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem laut.

Selain itu, alga merah juga memiliki potensi dalam pengobatan dan industri. Sejumlah senyawa yang terkandung dalam alga merah memiliki sifat antibakteri, antitumor, dan antivirus. Beberapa jenis alga merah juga digunakan dalam industri makanan dan kosmetik. Contohnya seperti agar-agar yang berasal dari spesies Gracilaria dan Gelidium, serta pewarna makanan yang berasal dari spesies Porphyra.

5 Manfaat Alga Merah

Setelah mengetahui seperti apa alga merah, maka kita simak apa saja manfaat yang didapatkan di bawah ini.

1. Kaya dengan Antioksidan

Manfaat alga merah yang pertama adalah kaya dengan antioksidan. Seperti yang diketahui bahwa  antioksidan adalah senyawa yang melindungi tubuh dari kerusakan sel dan jaringan karena radikal bebas. Radikal bebas ini juga adalah molekul yang dapat merusak sel dan menyebabkan berbagai penyakit. Hal itu termasuk kanker, penyakit jantung, dan penuaan.

Alga merah mengandung berbagai jenis antioksidan, termasuk karotenoid, polifenol, dan pigmen fikobilin. Karotenoid merupakan senyawa yang memberikan warna merah, oranye, dan kuning pada banyak buah dan sayuran. Polifenol adalah senyawa yang ditemukan dalam banyak tanaman dan dikenal karena sifat antioksidannya. Pigmen fikobilin sendiri merupakan senyawa yang memberikan warna merah pada alga merah.

2. Menjaga Kesehatan Jantung

Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa alga merah memiliki kemampuan menjaga kesehatan jantung. Pada alga merah juga terkandung senyawa bioaktif yang disebut dengan phycobiliprotein. Senyawa tersebut dapat meningkatkan fungsi pembuluh darah dan menurunkan risiko penyakit kardiovaskular. Phycobiliprotein juga dapat membantu mengurangi peradangan yang sering terkait dengan masalah kesehatan jantung.

Selain itu, alga merah ini mengandung karotenoid seperti beta-karoten, lutein, dan zeaksantin. Hal ini juga memiliki efek menguntungkan pada kesehatan jantung. Karotenoid mempunyai sifat antioksidan dan anti-inflamasi. Zat tersebut telah dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung.

Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa konsumsi alga merah mampu membantu menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida dalam darah. Kolesterol dan trigliserida yang tinggi dalam darah dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular. Contohnya seperti serangan jantung dan stroke.

Terakhir, alga merah juga mengandung omega-3 asam lemak. Zat tersebut telah terbukti membantu menurunkan tekanan darah dan juga menurunkan risiko penyakit jantung.

3. Mengurangi Peradangan

Alga merah merupakan kelompok ganggang laut yang memiliki pigmen fikoeritrin. Pigmen ini yang memberikan warna merah pada alga tersebut. Pigmen tersebut juga memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi yang dapat mengurangi peradangan pada tubuh.

Beberapa studi juga menunjukkan bahwa ekstrak dari alga merah juga dapat mengurangi peradangan pada beberapa kondisi medis. Sebuah studi pada tahun 2017 yang dipublikasikan dalam jurnal Marine Drugs menemukan fakta menarik. Isinya adalah konsumsi ekstrak alga merah dapat membantu mengurangi peradangan pada kolitis atau peradangan pada usus besar terhadap tikus.

4. Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh

Alga merah mengandung senyawa-senyawa bioaktif seperti karotenoid, fikobilin, polisakarida, dan asam lemak omega-3. Semua senyawa tadi dapat membantu dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Misalnya, fikobilin yang ditemukan dalam alga merah mampu menghambat pertumbuhan sel kanker dan menstimulasi produksi sel darah putih yang penting untuk melawan infeksi.

Selain itu, alga merah juga diketahui memiliki aktivitas anti-inflamasi dan antioksidan.Hal itu dapat membantu mengurangi peradangan dan kerusakan sel yang disebabkan oleh radikal bebas. Poin Ini dapat mencegah penyakit kronis seperti kanker, diabetes, dan penyakit jantung.

5. Menjaga Kesehatan Kulit

Terakhir, Alga Merah memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan kulit. Karotenoid yang terkandung dalam alga merah seperti astaksantin dan beta-karoten merupakan senyawa antioksidan. Hal itu dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari dan radikal bebas. Paparan sinar matahari dan radikal bebas dapat menyebabkan kerusakan kulit. Hal itu termasuk penuaan dini, bintik-bintik gelap, dan bahkan kanker kulit.

Selain itu, alga merah juga mengandung senyawa yang dikenal sebagai sulfat polisakarida. Senyawa tersebut telah terbukti efektif dalam menghidrasi dan menjaga kelembapan kulit. Sulfat polisakarida juga membantu meningkatkan elastisitas kulit dan mengurangi munculnya garis halus hingga keriput.

Demikian berbagai 5 manfaat alga merah untuk kesehatan. Semoga informasi ini memberikan manfaat.

Baca Juga:

Jurnal Lainnya
Copyright Elora Beauty 2022